Tips Mendesain Rumah Tipe 36 Minimalis Yang Indah

Rumah tipe 36 merupakan salah satu tipe rumah yang memiliki luas bangunan yang terbatas hanya 36 meter persegi. Tipe rumah ini biasanya digunakan di perumahan dan di dalamnya terdiri dari 2 kamar tidur, 1 ruang tamu/ruang keluarga, 1 kamar mandi dan dapur.

Dengan ukuran yang kecil ini, pemilik rumah harus benar-benar bisa bisa memanfaatkan ruangan dengan maksimal. Karena lahan yang terbatas ini, jika tidak ditata dengan benar maka akan membuat ruangan menjadi lebih sempit dan tidak nyaman untuk dihuni.

Tips Mendesain Rumah Tipe 36 Minimalis Yang Indah

Karena itu, pada kesempatan kali ini kami akan membagikan tips mendesain rumah tipe 36 minimalis yang indah dan nyaman untuk dihuni.

1. Menentukan Jumlah Ruangan Dengan Tepat

Tips mendesain rumah tipe 36 yang pertama adalah menentukan jumlah ruangan dengan tepat. Jadi kamu harus menentukan jumlah ruangan dengan tepat karena memiliki luas lahan yang terbatas.

Seperti yang telah dijelaskan di atas, ruangan rumah tipe 36 umumnya terdiri dari kamar tidur, kamar mandi, ruang tamu, dan dapur. Tetapi karena keterbatasan ruang, maka ruang tamu juga digunakan sebagai ruang keluarga. Jika kamu ingin menambahkan ruang, kamu mungkin harus mengorbankan teras rumah untuk dibuat sebagai ruangan baru.

2. Ketinggian Langit-Langit Ruangan

Karena rumah tipe 36 memiliki ukuran yang kecil, agar ruangan tampak lebih lega dan tidak terkensan sempit. Maka saran terbaik yang bisa kamu terapkan adalah dengan membangun langit-langit ruangan yang tinggi.

Dengan menggunakan langit-langit yang tinggi sekitar 3 meter akan membuat ruangan di dalam rumah jadi lebih lapang dan lega.

3. Gunakan Konsep Mezzanine

Menggunakan konsep mezzanine pada rumah tipe 36 adalah pilihan yang tepat. Jadi kamu bisa atur ketinggian langit-langit menjadi sekiar 5 meter. Ketinggian langit-langit tinggi ini membuat lantai mezznine menjadi lebih nyaman. Konsep mezzanin bisa diterapkan di ruang tamu, ruang keluarga ataupun kamar tidur. Untuk bisa menrapkan konsep mezzanin dengan efektif kamu bisa minta bantuan jasa desain rumah.

4. Batasi Penggunaan Sekat Ruangan

Membatasi penggunaan sekat pada ruangan akan membuat kesan rumah jadi lebih luas dan lega. Jadi kamu sebaiknya tidak menggunakan sekat ruangan permanen di beberapa ruangan di rumah tipe 36. Contohnya kamu bisa mengguakan sekat ruangan menggunakan rak atau lemari tidak permanen dengan desian yang minimalis.

5. Gunakan Pencahayaan Alami

Rumah minimalis, tertama untuk rumah tipe 36 harus memanfaatkan pencahayaan alami dengan maksimal. Karena dengan memanfaatkan pencahayaan alami dengan baik, akan membuat interior rumah jadi lebih luas.

Jadi kamu bisa gunakan jendela berukuran besar, skylight, glass block, atau loster. Selain membuat rumah jadi tampak luas, pencahayaan alami yang tepat juga membuat rumah jadi lebih sehat dan menghemat listrik.

6. Gunakan Warna Cat Interior dan Eksterior yang Cerah

Saat memilih warna cat rumah tipe 36m minimalis sebaiknya kamu tidak menggunakan cat rumah berwana gelap. Karena hal ini bisa membuat rumah terutama interior rumah akan menjadi sumpek dan tidak nyaman.

Dengan memilih warna cat interior dan eksterior yang cerah akan membuat rumah jadi lebih bersih dan terkesan luas. Kamu bisa mendapatkan banyak inspirasi cat rumah berwarna cerah terbaik dengan memilih skema warna cat rumah minimalis terbaik.

7. Memanfaatkan Halaman Belakang Rumah

Rumah tipe 36 di sebuah perumahan biasanya akan memiliki kelebihan tanah, jadi kamu harus memanfaatkan halaman belakang rumah dengan maksimal. Kamu bisa memanfaatkan halaman belakang rumah untuk direnovasi menjadi ruangan yang bermanfaat seperti area loundy, atau gudang.