3 Rekomendasi Model Rok Batik Kekinian Yang Cocok Dikenakan Untuk Menghadiri Acara Formal

Pastinya setiap wanita menginginkan bisa selalu tampil elegan di berbagai acara formal seperti kondangan, wisuda maupun lamaran. Di mana salah satu cara yang bisa Anda lakukan untuk mewujudkan hal itu yakin dengan mengenakan rok batik sebagai bawahannya. Lalu apa saja model rok batik yang bagus itu?.

Tiga Model Rok Batik Kekinian

Sekarang untuk menemukan rok batik bisa dibilang mudah. Hal itu dikarenakan telah banyak produsen seragam batik yang membuat rok tersebut. Adapun beberapa model rok batik kekinian yang bisa Anda pilih seperti berikut ini.

  1. Rok Batik Model Kulot

Rok batik model kulot ini memiliki karakteristik berukuran lebar dengan bentuk yang lebih mengembang. Bentuknya yang unik itu membuat rok ini sangat cocok dikombinasikan dengan atasan berupa kebaya. Selain kebaya Anda juga bisa memadupadankan rok tersebut dengan blus lengan panjang maupun pendek.

  1. Rok Batik Model Lilit Midi

Rekomendasi selanjutnya rok batik yang bisa Anda pilih untuk menghadiri acara formal yaitu model lilit midi. Dengan mengenakan rok model ini nantinya bisa membuat tubuh terlihat lebih ramping dan cantik. Umumnya orang-orang mengenakan rok model ini untuk menghadiri acara formal berupa wisuda atau pernikahan.

  1. Rok Batik Model Mini Skirt

Rok batik model mini skirt ini bisa dijadikan pilihan bagi Anda yang ingin membuat tubuh terlihat lebih ramping dan langsing. Pasalnya rok ini nantinya akan menonjolkan bagian betis dan paha sehingga kaki terlihat lebih jenjang dan tinggi. Rok batik ini sangat cocok dikenakan untuk menghadiri berbagai macam acara pesta seperti ulang tahun maupun pernikahan. Dalam hal ini Anda bisa memadupadankan rok tersebut dengan kebaya brokat, blus, kemeja maupun tile.

Tiga Tips Memilih Rok Batik Untuk Orang Berjilbab

Dikarenakan saat ini sudah banyak tempat produksi seragam batik  yang membuat rok untuk orang berhijab menyebabkan modelnya sangat beragam. Untuk itu sebelum membelinya Anda harus mempertimbangkan berbagai hal agar bisa mendapatkan rok yang kualitasnya bagus. Adapun cara memilih rok batik hijab yang bagus seperti berikut ini.

  1. Memilih Rok Yang Sesuai Dengan Acara

Selain memilih model rok yang sesuai dengan style, ketika membelinya Anda juga harus memastikan jika barang itu sudah cocok dengan konsep acara. Jika dalam hal ini Anda ingin menghadiri acara formal sebaiknya pilihlah rok batik panjang dengan motif tradisional. Sedangkan jika rok itu nantinya akan dikenakan untuk menghadiri acara non formal bisa memilih model motif modern. Untuk rok model motif modern ini bisa dipadukan dengan kaos panjang polos maupun sneakers.

  1. Pastikan Telah Memilih Rok Dengan Panjang Yang Sesuai

Pada dasarnya rok batik panjang itu dibedakan menjadi dua jenis yakin midi dan maksi. Untuk rok midi memiliki karakteristik panjangnya sekitar 2 inci di bawah lutut hingga mata kaki bagian atas. Nantinya ketika dikenakan rok midi ini bisa menampilkan kesan casual bagi pemakainya. Meskipun begitu rok model ini kurang cocok digunakan oleh orang berhijab. Sebaiknya untuk Anda yang berhijab pilihlah rok panjang model maksi. Rok batik model maksi ini memiliki panjang hingga mata kaki sehingga bisa menutupi seluruh aurat. Dengan mengenakan rok model maksi nantinya  bisa terlihat lebih bersahaja.

Namun perlu diingat ketika ingin membeli rok untuk orang berhijab ini pastikan sudah dibuat dengan bahan yang tebal agar  tidak tembus pAndang. Demikianlah ulasan singkat tentang beberapa model rok batik untuk orang berhijab.